Siswa SD Plus Gembala Baik Mengikuti Exam Yang Diselenggarakan Oleh Pearson Edexcel

Siswa SD Plus Gembala Baik mengikuti examination yang diselenggarakan oleh Pearson Edexcel di unit SMP Plus Gembala Baik Pontianak pada 30 Mei 2024 pukul 09.00 – 10.00. Steven Shouw dan Gavin Nathaniel Wattimena adalah siswa kelas 6 yang terpilih berdasarkan nilai tertinggi Try Out Edexcel yang telah dilaksanakan pada bulan Mei 2023 lalu.

Adapun sekolah Gembala Baik bekerja sama dengan Pearson Edexcel dengan nomor centre 96051, mengadakan examination berdasarkan hasil tryout siswa. Exam ini diadakan untuk siswa SD GB Plus, SMP GB Kelas Bilingual dan SMA GB Kelas Unggulan. Adapun exam yang diselenggarakan adalah iPrimary Achievement Test, iLower Secondary Achievement Test dan IGCSE dimana ketiganya mengujikan bidang yang sama, yaitu Mathematics.

Pada kesempatan ini Ms. Angela selaku koordinator mata pelajaran Bahasa Inggris di SD Plus Gembala Baik menjelaskan bahwa Pearson Edexcel adalah salah satu dari lima examination boards yang memberikan kualifikasi di jenjang pendidikan di Inggris diantaranya A Levels dan GCSEs.

“Kurikulum Pearson Edexcel UK dianggap sebagai Standar Pendidikan Global. Menekankan pada keterampilan praktis dan berpikir kritis, kurikulum ini membekali siswa dengan nilai-nilai yang esensial untuk bersaing di pasar global. Pilihan ini memberikan landasan pendidikan yang kokoh untuk masa depan anak,” ungkap Ms. Angela. (ewin)

Bagikan

Leave a Reply